News &
Updates

News Image

Share

Upacara Hardiknas, Andra Puas
3 Mei 2023

Ing ngarso sung tuladha, Ing madya mangun karso, Tut wuri handayani merupakan semboyan yang dibuat oleh Ki Hajar Dewantara. Pahlawan nasional yang memperjuangkan pendidikan di Indonesia ini lahir tanggal 2 Mei. Atas jasa dan perjuangan Beliau, maka tanggal 2 Mei ditetapkan sebagai Hari Pendidikan Nasional. Sebagaimana yang tercantum dalam surat edaran tentang pedoman pelaksanaan peringatan hari pendidikan nasional tahun ini mengambil tema “Bergerak bersama semarakkan merdeka belajar”. Dalam pedoman ini juga disetiap instansi pemerintah dan lembaga-lembaga terutama lembaga pendidikan untuk melakukan upacara.

 

Bertepatan dengan moment spesial untuk insan pendidikan tersebut maka kampus Santa Maria Surabaya mengadakan upacara bersama dilapangan Tumapel. Tiga unit dan Pengurus Yayasan Paratha Bhakti turut hadir dalam upacara tersebut. Upacara berlangsung mulai pukul 07.00 sampai 08.15 wib. Sebagai pembina upacara dalam kesempatan ini adalah Ibu Maria Kristina Widyasrini, S. Pd. wakil kepala sekolah bidang kurikulum unit SMP. “Mari kita semarakkan hari ini dengan semangat untuk meneruskan perwujudan Merdeka Belajar, Mendidik Pelajar Pancasila yang cerdas berkarakter, dan membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan pendidikan yang memerdekakan,” kata Maria Kristina dalam amanatnya, yang membacakan sambutan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, dan Ristek Nadiem Anwar Makarim.

 

Tidak seperti biasanya, upacara kali ini yang bertugas adalah dari unit SD. Dapat dibayangkan betapa lucunya saat mereka bertugas. Andra, kelas 4, Siswa SD Santa Maria dengan percaya diri dan suara melengkingnya memimpin upacara dihadapan peserta upacara sekitar 900 orang. “Ndredeg tapi senang dan puas,” kata Andra saat ditanya Ibu There sebagai koordinator upacara unit SD. Ini merupakan perwujudan merdeka belajar, memberikan ruang kepada setiap anak untuk berkembang. (sanmar/bk)

 

Foto Andra, kelas 4, Siswa SD Santa Maria saat memimpin upacara (sanmar/kus)