News &
Updates

News Image

Share

Talk Show Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak di Ranah Daring
21 Agustus 2023

Sabtu, 19 Agustus 2023, dalam rangka semangat kemerdekaan, Kota Surabaya akhirnya mengadakan kembali Surabaya Great Expo ke-12 dengan tema "UMKM Kuat Surabaya Hebat". Di acara UMKM ini, juga diadakan talkshow tentang "Perkembangan Teknologi pada Anak-anak" 

Talk show hari ini sangat spesial karena dihadiri oleh Kak Seto, sahabat anak, sebagai salah satu narasumber. Lalu juga ada Kepala Kantor UNICEF Pulau Jawa, Arie Rukmantara. Kemudian, Rony Chandra selaku pengusaha yang bergerak di bidang gadget serta perwakilan dari Forum Anak Surabaya, Reva. Di kesempatan kali ini juga, SMP Santa Maria Surabaya diundang juga sebagai salah satu narasumber. Siswi yang menjadi perwakilan adalah Rebecca Straccia Lim kelas 9 yang merupakan aktivis pencegahan OCSEA dari Santa Maria sendiri.

Talk show hari ini diawali dengan materi dari Rony Chandra yang menjelaskan tentang Internet.

"Internet memberikan banyak sekali dampak positif. Namun di sisi lain, Internet juga memberi dampak negatif dalam kehidupan sehari-hari. Di antaranya adalah OCSEA (Online Child Sexual Exploitation and Abuse) ini." ujar Rony Chandra.

Setelah penjelasan singkat mengenai penggunaan Internet dan dampaknya di Indonesia. Dilanjut dengan materi yang dibawakan oleh Arie Rukmantara. Penjelasan materi dari kepala kantor UNICEF Pulau Jawa ini diserahkan sepenuhnya kepada Reva dan Rebecca.

Di kesempatan ini, Reva menjelaskan terlebih dahulu tentang arti dari OCSEA dan unsur-unsur dari OCSEA, sementara, Rebecca menjelaskan tentang bagaimana cara pencegahan OCSEA dan juga pentingnya pencegahan OCSEA!

Ternyata, dalam segala proses pencegahan dan penanganan OCSEA ini peran orang tua sangat diperlukan oleh anak-anak.

"Ini sudah menjadi hak anak untuk mendapat perlindungan dari segala bentuk diskriminasi dan kekerasan. Maka dari itu, bantuan dan dukungan dari orang tua sangat diperlukan" ujar Kak Seto.

Di SMP Santa Maria Surabaya sendiri, akan diadakan sesi parenting khusus dengan tema "Pencegahan dan Penanganan Awal Kekerasan dan Eksploitasi Seksual pada Anak di Ranah Daring" bagi para orang tua, sehingga baik orang tua maupun siswa/i mendapat kesadaran yang sama tentang betapa pentingnya pencegahan dan penanganan OCSEA bagi anak-anak.

Untuk saat ini, sosialisasi bagi siswa/siswi di SMP Santa Maria sudah dilaksanakan di kelas 7 dan kelas 9 pada minggu ke-2 dan ke-3 bulan Agustus. Untuk kelas 8 akan dilaksanakan pada minggu ke-4 bulan Agustus. Semoga dengan ini, kita semua siap untuk mencegah dan menghentikan alur penyebaran OCSEA!

Yuk, kita bersama-sama menjadi pelopor dan pelapor!

 

Penulis : Rebecca Straccia Lim 9E/23