News &
Updates

News Image

Share

MPLS Hari Pertama : Pembukaan MPLS Kampus Santa Maria Surabaya, Mengenal Visi, Misi, Budaya Positif, Organisasi, dan Ekstrakurikuler
15 Juli 2024

 

Kampus Ursulin Surabaya - Senin(15/07/2024) Hari pertama Masa Pengenalan Lingkungan Siswa bagi peserta didik kelas 7 dibuka dengan upacara bersama pembukaan MPLS Kampus Santa Maria Surabaya. Upacara pembukaan ini dilaksanakan dilapangan Tumapel dan dihadiri kurang lebih 1200 siswa-siswi KB/TK, SD, SMP, SMA. “Sebagai warga kampus Santa Maria Surabaya, kita harus saling peduli, bukan membully,” kata Sr. Noorwindhi Kartika Dewi, OSU saat memberikan amanatnya. Setelah upacara bersama, kemudian kegiatan dilanjutkan di unit masing-masing. 

Materi pengenalan visi dan misi sekolah dan budaya positif. Materi ini diadakan agar peserta didik baru bisa lebih mengenal budaya positif di lingkungan sekolah. Acara setelah itu adalah Renstra yang djelaskan oleh Martha Sawitri Handayani, S. Pd. Kepala Satuan Pendidikan SMP Santa Maria Surabaya, dan dilanjutkan dengan pengenalan Visi, Misi, dan Tata Tertib. Kemudian diadakannya penyampaikan Budaya Positif dan dilanjutkan dengan berdiskusi per kelas mengenai Keyakinan Kelas masing-masing. Selesai berdiskusi, acara dilanjutkan dengan pengenalan struktur organisasi OSIS, Dewan Penggalang, Komunitas Duta Lingkungan, dan Konselor Sebaya. Setiap organisasi dan komunitas memaparkan materi perkenalannya sesuai dengan ciri khas masing-masing agar peserta didik lebih memiliki gambaran baik organisasi atau komunitas yang ada di sekolah. 

Pengenalan ekstrakurikuler menjadi salah satu materi pada hari ini. Di awal ada penampilan dari ekstrakurikuler Orkestra dengan bermain beberapa lagu, lalu ada penampilan dance dari tim inti dance, dan yang terakhir ada penampilan dari ekstrakurikuler bahasa Korea, Jepang, dan Mandarin. Saat penampilan, dapat di lihat ekspresi ketertarikan peserta didik baru untuk terlibat aktif berkegiatan di sekolah. MPLS hari kedua ditutup dengan doa dan refleksi di kelas masing-masing.

Penulis : Jacqueline Nicole Soefianto – 8B/16