News &
Updates

News Image

Share

Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) Tahun 2023 jenjang SMP/MTs Negeri dan Swasta Kota Surabaya
19 Desember 2023

Kampus Ursulin Surabaya, Senin (18/12/2023) dua perwakilan dari pengurus OSIS, Brigitta Nara Anindita 8A/6, dan Clarinda Daniswara Filiditya 8E/8 hadir di SMPN 12 Surabaya bersama kurang lebih 400 perwakilan siswa-siswi pengurus OSIS se-Surabaya untuk mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) Tahun 2023 jenjang SMP/MTs Negeri dan Swasta Kota Surabaya. Suatu pelatihan dimana pelajar Surabaya dapat mengetahui dan menerapkan nilai-nilai yang dibutuhkan oleh seorang pemimpin, agar terbentuk pemuda Indonesia yang maju dan berani membangun dunia.

LDKS diawali dengan apel pembukaan dimana siswa-siswi diajak oleh kakak-kakak trainer dari TSOT Outbound untuk berikrar Pelajar Surabaya dan menyanyikan mars Pelajar Pancasila dengan penuh hikmat. Sebuah awalan yang mengingat kembali bahwa pelajar Surabaya wajib berkomitmen untuk selalu menjaga kehormatan diri mereka sebagai seorang pelajar, yang siap menjadi teladan bagi sesamanya. Setelah menjiwai ikrar yang telah diucapkan, acara pun resmi dibuka dan dilanjut dengan istirahat mengkonsumsi snack, yang dimanfaatkan oleh siswa-siswi untuk saling mengenal pengurus-pengurus OSIS dari sekolah lain. 

Setelah istirahat sejenak, kegiatan inti pun dimulai. Dimulai dari pembicara pertama Dr. Harmanto, S.Pd., M.Pd. selaku dosen di Universitas Negeri Surabaya menyampaikan gagasannya tentang "Merajut Nilai Kebangsaan Bagi Indonesia". Beliau menyampaikan bahwa seorang pemimpin harus memiliki jati diri Indonesia yang yang berlandaskan Pancasila dalam dirinya, agar keputusan yang diambil sesuai dengan ideologi bangsa. Pembicara kedua yaitu Dr. Hetti Sari Ramadhani, S.Psi., M.Si. pun datang dan menyampaikan gagasan yang berbeda tentang  "Manajemen Diri dan Organisasi". "Jika ada suatu tujuan, maka diperlukan manajemen"  kata Dr. Hetti saat memberikan materi peserta LDKS. Untuk mempertegas fungsi inti dari belajar perlu manajemen, yang dimulai dari individu sendiri, kemudian lanjut untuk diterapkan kepada banyak orang. 

Kegiatan dilanjut dengan Istirahat makan siang yang dilakukan secara hening tanpa ada makanan yang berceceran, hal itu untuk melatih pelajar Surabaya selalu tertib dan bersih dalam berperilaku. Tibalah waktu pembicara terakhir yaitu Kuncoro Darumoyo M.Pd S.Or untuk menyampaikan pesannya "Kepemimpinan dan Etika" suatu hal yang tidak bisa dipisahkan. Seorang pemimpin wajib mengetahui dimana, kapan, dan siapa yang mereka sedang hadapi. Di penghujung acara, ditutup dengan apel penutupan, dimana semua pelajar diajak untuk kembali mengikrarkan janji mereka sebagai Pelajar Surabaya. Pelajar yang hebat, wani, dan Jaya.

Penulis : Brigitta Nara Anindita, Perwakilan Pengurus OSIS peserta LDKS